Pengemis Dengan Uang Sebanyak Rp. 588.102.215 Ditangkap

Pengemis Dengan Uang Sebanyak Rp. 588.102.215 Ditangkap

pengemis kaya

Halo emosi muda,.. Assalamualaikum, anda tentu pernah melihat pengemis bukan? ya sebuah profesi yang banyak digeluti oleh beberapa orang, sebagian diantaranya bahkan tidak memiliki cacat tubuh atau normal dengan membuang rasa malunya rela menjadikan dirinya mengemis sebagai mata pencaharian.

Dalam keyakinan Islam, mengemis hanya dizinkan jika seorang dalam keadaan sangat lapar atau mendesak, sekedar untuk mengisi perut yang lapar dan jika telah terlepas dari itu maka mengemis menjadi haram hukumnya, kononlah lagi dijadikan profesi jelas benar-benar tidak diperbolehkan.

Pengemis Kaya Raya


Sudah menjadi rahasia umum jika pengemis professional bisa menghasilkan uang yang banyak dari hasil mengemis, dikota saya dibanda aceh, pernah seorang pengemis di wawancara oleh sebuah harian lokal, menurut pengakuannya dalam sehari ia bisa mendapat sekitar 300 ribuan, jika sedang mujur atau pada bulan ramadhan penghasilan mereka bisa menembus satu juta rupiah perhari, gila betul,.. bahkan ada sepasang pengemis dari luar daerah mereka malah memilih tinggal di sebuah hotel hihiihih.

Yang konyolnya tak jarang dari mereka berusaha mengubah penampilan agar terlihat menyedihkan, seperti membalut tangan atau kaki dengan perban yang dibubuhi obat merah biar terlihat seperti korban cedera yang membutuhkan pertolongan, ada juga yang membawa bayi atau anak kecil dengan wajah sedih mendayu-dayu untuk menarik rasa kasihan orang yang memandangnya agar sudi memberikan uang. Beberapanya bahkan memang dipaksa mengemis oleh orang tuanya, saya tidak mengerti kenapa mereka melakukan hal seperti itu, yang paling membuat hati tidak enak adalah beberapa diantaranya masih muda dan kuat, mereka duduk dipersimpangan lampu trafik, sembari menunggu lampu trafik menjadi merah tanda kendaraan berhenti, tak jarang mereka terlihat bermain dengan ponselnya, bisa jadi mereka bermain di facebook atau twitter hahahah.

Oke, kali ini kita akan ke negara syiah di iran. Berita tentang tertangkapnya seorang pengemis yang kaya raya dengan total uang yang dimilikinya kisaran IDR 629.782.645, ratusan juta bro..!! kita baca selengkapnya dibawah ini;

Seorang pengemis tua telah ditangkap di Iran pada hari Rabu lalu karena memiliki jutaan rial mata uang iran yang ada didalam sakunya dan lebih banyak lagi yang tersimpan didalam dua rekening bank miliknya, kata seorang pejabat iran setempat.

Pengemis tua yang tidak dikenal itu teridentifikasi berusia 64 tahun, ia adalah seorang mantan pedagang kaki lima, ia ditangkap dan dihentikan oleh patroli polisi yang menindak khusus para pengemis di suatu daerah yang bernama Bukan, demikian dikatakan oleh seorang pejabat iran di kota barat laut seperti yang dikutip kantor pada berita milik iran IRNA.

Pada saat kami menggeledah dia, kami menemukan banyak uang dalam sakunya, ia memiliki dan membawa uang sejumlah 110 juta rial iran ($ 3.370 / 2.696 €/ Rp.
41.680.430). Setelah melewati penyelidikan lebih mendalam dan dari hasil investigasi selanjutnya menunjukkan, bahwa ia juga memiliki dua akun rekening bank dengan total uang $ 47.550 atau sekitar Rp. 588.102.215 di dalamnya.

Tidak ada rincian mendetil yang diberikan tentang bagaimana orang tua itu berhasil mengumpulkan uang sebanyak itu, uang itu akan disita dan akan rencananya akan digunakan oleh pemerintah untuk membiayai sebuah pusat kesejahteraan sosial masyarakat.

Kejadian tersebut terjadi setelah presiden negara republik Iran
Hassan Rouhani, memerintahkan kepada jajaran kepolisian untuk membersihkan dan meggeledah jalan-jalan dari pengemis, dan untuk mengidentifikasi jaringan kejahatan di balik aktivitas beberapa di antara mereka.

Nah bagaimana pendapat anda tentang hal diatas? hebat bukan jika ada seorang pengemis memiliki uang hingga ratusan juta..?? hmm saya tak tahu masti berkata apa lagi tapi yang jelas ada sebuah pepatah "tangan diatas lebih baik dari tangan dibawah". Intinya mengemis adalah sebuah perbuatan yang hina kecuali dalam keadaan sangat terpaksa, walau beberapanya dengan iming-iming istilah seperti proposal atau meminta bantuan hibah dan lain sebagainya. So anda masih muda dan kuat mari berkarya dan jauhi tangan dibawah, wassalam. Photo via gettyimages