Horor Di Pulau Boneka Berhantu
Seram
Halo emosi muda,.. Assalamualaikum. Di dunia ini memang ada beberapa tempat yang memiliki kabut tebal misteri, kabut berwujud firasat aneh. Dimana tempat yang memiliki kapasitas untuk benar-benar marah dan menyimpan dendam berkepanjangan.
Memegang kita dengan sulur rasa takut ketika berada di sana, menghantui impian kita bahkan setelah kita meninggalkannya. Dan salah satu tempat tersebut adalah pulau kengerian, La Isla de las Munecas, yang sangat menyeramkan dan angker sebagai "Pulau Boneka." di Negara Mexico.
Pulau Boneka Menyeramkan
La Isla de las Munecas terletak di daerah Xochimilco, sebuah wilayah dalam Distrik Federal Meksiko yang secara historis diposisikan pada sebuah Danau Xochimilco. Xochimilco adalah sebuah danau lokal terkenal dengan sistem kanalnya yang luas, yang juga merupakan peninggalan dari zaman dimana ketika pemukiman Lembah Meksiko dihubungkan oleh jaringan kanal dan danau.
Pulau itu sendiri disebut juga Chinampas, yang merupakan kepulauan buatan yang dibangun di daerah dangkal danau selama periode pra-Hispanik sebagai sarana meningkatkan produksi pertanian. Chinampas meurpakan gundukan tanah dan lumpur yang menumpuk dan terjalin serta terikat ke pantainya.
Dasarnya pulau ini tenggelam, yang kemudian dibangun diatasnya, susunan bangunan diatas yang lain sampai sebuah pulau persegi panjang akhirnya terbentuk dan permanen. Setelah pulau-pulau ini ditanam dengan berbagai tanaman, dan nilai ekonomi yang besar pada masa The Aztec Empire. Pulau-pulau buatan yang sangat subur dan mereka juga dikenal sebagai "kebun mengambang," Sejumlah besar chinampas dibangun kemudian berkontribusi hingga menyusutnya secara bertahap Danau Xochimilco ke dalam sistem kanal yang terlihat pada hari ini.
Di zaman modern, sebagian besar chinampas telah memburuk dan rusak, namun ada sekitar 5.000an chinampas masih ada dan populer dimata turis, disepanjang kanal di gondola khusus yang disebut dengan trajineras.
Memang, karena adanya hubungan historis yang penting untuk era pra-Hispanik Meksiko, Xochimilco dengan pulau-pulau buatan manusia kuno dan kanalnya dianggap sebagai Situs Warisan Dunia. Namun, salah satu chinampas yang pengunjung paling takuti dan paling dihindari adalah Pulau Dolls atau Pulau Boneka.
La Isla de las Munecas mungkin yang paling terkenal dari chinampas Xochimilco ini karena sejarah aneh dan statusnya sebagai salah satu tempat angker, tempat paling berhantu di Meksiko. Cerita ini dimulai pada tahun 1950 ketika seorang penyendiri dan tertutup yang dikenal bernama Julian Santana Barrera, yang mengambil tempat tinggal di sebuah chinampa di mana ia tinggal di sebuah gubuk dan hidup menyendiri.
Dia kemudian menggunakan pulau buatan itu bukan untuk menumbuhkan buah-buhan dan sayuran, tetapi ia menanam sejumlah bahan bakar dari mimpi buruk di kanal tersebut.
Setelah menyaksikan seorang gadis muda tenggelam dikanal terdekat tempatnya tinggal, Barrera menjadi yakin bahwa arwah gadis itu menghantuinya. Dia melaporkan dan mengklaim bahwa ia bisa mendengar arwah gentayangan gadis itu bernyanyi, tertawa, dan memanggil dia dari atas air, serta berjalan dengan menyeret dan menggaruk-garuk diluar gubuknya atau juga mengetuk jendela ketika tidak ada orang lain di sana.
Kadang-kadang ia bisa melihat bentuk hantunya berada dipohon atau diatas air, melayang sekitar pulau dimalam hari. Karena seringnya terganggu oleh kunjungan arwah ini, perilaku Barrera menjadi semakin tidak menentu, diduga ia menjadi stress.
Suatu hari, Barerra melihat sebuah boneka mengapung di air kanal dan membawanya sebagai tanda. Dia mengambil boneka itu dari air dan menggantungnya dipulaunya dan ia percaya bahwa boneka itu akan melindungi dirinya dari murka hantu gadis itu.
Kemudian menjadi jelas baginya bahwa satu boneka itu tidak akan cukup, karena ia percaya arwah penasaran masih menghantuinya. Barrera menjadi terobsesi dengan mengumpulkan lebih banyak boneka. Dia menggantungkan boneka di seluruh pulau itu, mengumpulkan lebih banyak dan lebih banyak lagi sampai akhirnya ada ratusan boneka berserakan di seluruh tempat dan meliputi chiampas.
Barrera menempatkan boneka di mana-mana, di tanah, disandarkan pohon, terikat dibatang pohon dan pagar, dan bahkan tergantung di cabang-cabang seperti hiasan pohon Natal. Dikatakan juga bahwa ia sering akan mengatur ulang boneka-boneka itu dan sering memindahkan mereka ke lokasi yang berbeda pada posisi pulau yang ia rasa paling cocok.
Dari mulut ke mulut menyebar tentang hal aneh dipulau ini dikelilingi oleh koleksi menyeramkan dari boneka yang acak-acakan, dan legenda lokal mulai terbentuk. Dikatakan bahwa boneka itu akan datang dan hidup dimalam hari dan menjelajah pulau dan secara brutal membunuh hewan.
Dan jika mau mendengarkan dengan seksama maka akan terdengar bisikan meracau dan cekikikan dari boneka-boneka itu saat mereka pergi atau saat mereka sedang melakukan pekerjaan jahat mereka. Rumor yang ada adalah bahwa Barerra akan berbicara dan bernyanyi dengan boneka-boneka itu, merawat mereka seolah-olah mereka adalah anak-anak.
Juga dikatakan bahwa boneka-boneka itu menjadi kerasukan dengan roh jahat segera setelah mereka berada di pulau itu, dan mereka semua terhubung oleh beberapa kekuatan supranatural jahat lainnya yang berbahaya.
Hal ini berlangsung selama bertahun-tahun sampai suatu hari Barreras ditemukan tewas mengambang telungkup disalah satu kanal. Dan yang mengerikannya, dia tewas dikanal yang sama ditempat gadis yang meninggal pada tahun-tahun yang lalu, hantu gadis yang sama yang telah secara perlahan-lahan mendorong Barrera menjadi gila. Legenda setempat mengatakan bahwa hantu Barrera terus menghuni pulau itu, bersama dengan boneka-boneka seramnya.
Hari ini boneka di pulau tersebut masih ada. Mereka tersebar sembarangan diseluruh bagian pulau, digantung di mana-mana, berwarna kusam, mata lebar mereka menatap lebih dalam dan tajam bagi siapapun yang menatapnya.
Selama bertahun-tahun mereka telah memburuk ke titik yang paling rusak, dan banyak yang kotor dan serta kehilangan bagian tubuh, yang semuanya membuat mereka tampak lebih menakutkan dan membuat suasana pulau itu semakin mencekam.
Takhayul dari cerita rakyat yang terkait dengan pulau tersebut tidak menunjukkan tanda-tanda mereda pasca kematian Barrera. Orang mengatakan bahwa ketika mengunjungi pulau, disarankan untuk membawa boneka demi menenangkan roh-roh gentayangan yang ada disana. Selain itu, Barrera dikatakan arwahnya masih berada ditempat itu, menonton semua orang yang mengunjungi pulau itu dari bayang-bayang.
Cerita-cerita seram yang bersemayam di La Isla de las Munecas juga telah menarik perhatian mereka yang mencari bukti akan adanya hantu dari kejadian tersebut, sebuah acara TV dengan tujuan membuktikan keberadaan hantu telah meluncurkan ekspedisi ke pulau itu.
Keponakan Barrera menjelaskan kepada kru televisi, bahwa memang boneka-boneka itu tampaknya diisi dengan energi supranatural yang menakutkan dan pulau itu memang angker dan terkutuk. Kru TV merasa tidak kecewa karena mereka berhasil mengambil beberapa kejadian aneh selama mereka tinggal disitu.
Suara aneh terdengar diatap gubuk yang berada dipulau itu, serta suara menyeramkan lainnya dan bayangan dalam gelap. Sensor ghost detector juga dengan liar dengan membaca aktivitas gaib dan puncak acara datang ketika salah satu boneka muncul dan membuka mata dengan sendirinya ketika diminta untuk melakukannya.
Seluruh kejadian itu tertangkap kamera. Oke lah mungkin orang akan ragu dan menyangsikan tentang keaslian video rekaman itu, atau apakah itu merupakan bukti dari aktivitas paranormal, tapi tidak ada yang menyangkal bahwa rekaman ini sangat menyeramkan dan mengganggu mental bagi orang yang berjiwa lemah. <---- (Dengan catatan tersebut maka video menyeramkan itu dengan berat hati tidak saya tampilkan, karena berpotensi akan sangat menganggu anda)
Cerita menyeramkan dipulau boneka tersebut sepertinya telah mengundang banyak pengunjung yang merasa penasaran mencari tahu kengerian dipulau itu. Selama bertahun-tahun, La Isla de las Munecas telah benar-benar menjadi salah satu chinampas paling terkenal dari Xochimilco berdasarkan reputasinya yang suram dengan sejarah anehnya.
Penyewa pulau itu saat ini adalah keponakan Barrera sendiri Anastasio Valasquez, mengatakan ratusan orang berbondong-bondong untuk melihat pulau dan boneka itu setiap tahunnya. Dan hanya bagi yang benar-benar berani, saat ini relatif mudah untuk melakukan tur untuk melihat pulau dan mudah diakses oleh feri atau gondola.
Para pengunjung bisa datang dan pergi tapi boneka tetap berada ditempatnya, tergantung pada pohon dan matanya seperti manik-manik yang menatap tajam, bahkan mungkin tetap berada disana hingga kumpulan boneka itu hancur dengan sendirinya.
Sepertinya Barrera juga ada di antara boneka-boneka yang secara perlahan mulai membusuk, selamanya untuk merawat mereka seperti anak-anaknya sendiri.
Ya demikianlah emosi muda tentang pulau menyeramkan dari negeri Mexico, ditempat kita sendiri juga banyak tempat-tempat angker yang mengerikan, tapi apapun cerita dan legenda yang menyeramkan itu sebaiknya tidak menyurutkan anda kedalam ruang rasa takut berlebihan, karena hakikatnya iblas dan setan tidak akan berani menganggu orang yang memiliki iman yang kuat.
Lagipula untuk saat ini manusia perlu lebih dikhawatirkan ketimbang sekedar sosok hantu yang mengerikan, karena manusia bisa berubah menjadi jauh lebih mengerikan dengan nafsu dan amarahnya. Semoga anda berfikir, sekian, terimakasih dan Wassalamualaikum.